ALUMNI 87 SMPN 1 PAMEKASAN GELAR PENGOBATAN GRATIS DAN SANTUNI ANAK YATIM

  • Admin
  • Juma't, 12/07/2019
  • Umum
  • 1048 hits

Panitia Amal Bakti saat foto bersama usai kegiatan

Ikatan Alumni 87 SMPN 1 Pamekasan menggelar pengobatan gratis dan santunan kepada anak yatim di Desa Laden Kabupaten Pamekasan, Madura, Jawa Timur, Jumat (12/07/19).

Acara yang digelar sesudah salat Jumat itu sebagai bentuk kepedulian kepada masyarakat yang kurang mampu.

Pemeriksaan dan pengobatan gratis terhadap masyarakat kali ini digelar Ikatan Alumni SMPN 1 bersatu 87 ini bekerja sama dengan PT Jasa Raharja (Persero).

Acara amal bakti tersebut berjalan dengan sukses dengan melakukan pemeriksaan dan pengobatan gratis kepada 50 orang masyarakat sekitar.

"Acara amal bakti ini dilaksanakan sebagai bentuk kepedulian teman-teman alumni SMPN 1 angkatan tahun 1987 kepada teman yang kurang mampu dan anak yatimnya, serta masyarakat sekitar. Kami ucapkan terima kasih kepada PT Jasa Raharja dan dr. Ary yang ikut menyukseskan acara ini," tutur H. Karimullah, ketua pelaksana acara.

Pria yang juga anggota DPRD Kabupaten Pamekasan ini menambahkan, acara amal bakti tersebut akan menjadi agenda tahunan dari ikatan alumni bersatu 87 sebagai bentuk kepedulian dan ajang silaturrahmi bagi anggota. (err/ian)

sumber: https://www.bangsaonline.com/berita/60108/%e2%80%8balumni-87-smpn-1-pamekasan-gelar-pengobatan-gratis-dan-santuni-anak-yatim



: tanpa label

Bagaimana pendapat Anda mengenai informasi yang disampaikan dalam website ini ?

Apabila ada yang ingin dikonsultasikan, silakan untuk menghubungi kami.